Arguably untuk banyak kasus, sebagai developer, biasanya kita bisa bekerja lebih cepat menggunakan keyboard. Itulah kenapa banyak Command Line Interface (CLI) tools disediakan oleh vendor/provider untuk bekerja dengan platform atau SDK mereka. Tanpa terkecuali, Firebase. Sejak Mei 2014, Firebase me-release CLI tools mereka, yang bisa diakses di sini.
Installation
Untuk menginstal Firebase CLI, pastinya kita perlu punya akun Firebase. Belum punya? Tinggal mampir ke sini.
Lalu, kita perlu install Node.js dan npm. Seharusnya dengan menginstall Node.js npm akan ikut terinstall. Kalau sudah yakin npm terinstall, menginstall Firebase CLI semudah me-run command ini di Terminal/Command Prompt:
1 |
npm install -g firebase-tools |
By that, command firebase akan terinstal secara global dan bisa diakses dari mana aja via Terminal/Command Prompt.
Get Started
Untuk mengetahui apa aja yang bisa dilakukan dengan command firebase, mintalah bantuan:
1 |
firebase --help |
Sebelum bisa bekerja lebih banyak dengan Firebase, seperti dijelaskan di atas, kita perlu akun Firebase. So, kita perlu login dulu ke Firebase. Cukup ketik:
1 |
firebase login |
Lalu web browser akan terbuka dan muncul halaman ini:
Pastikan di-authorize ya. Nanti di Terminal akan muncul kayak gini:
1 2 3 4 5 6 7 8 9 |
> firebase login Visit this URL on any device to log in: https://www.firebase.com/login/confirm.html?ticket=d95628dc-2bc3-4806-bddc-2bd9b2925997 Waiting for authentication... ✔ Success! Logged in as xxx@yyy.com |
xxx@yyy.com is your username
Coba iseng list semua Firebase app yang ada di akun kita.
1 2 3 4 5 6 7 |
> firebase list ┌─────────────┬──────┬─────────────────────┐ │ Name │ Plan │ Collaborators │ ├─────────────┼──────┼─────────────────────┤ │ dycode │ Free │ xxx@yyy.com │ └─────────────┴──────┴─────────────────────┘ |
Kalau hasilnya kosong, ya pastinya belum ada App yang dibuat.
Create App
Untuk membuat Firebase app, semudah me-run command ini:
1 |
> firebase init |
1 2 3 4 5 6 7 8 |
> firebase init ⚠ Initializing in a directory with 2 files ? What Firebase do you want to use? (Use arrow keys) ❯ [create a new firebase] dycode |
Kita bisa pilih [create a new firebase]. Lalu jawab pertanyaan-pertanyaan berikut:
1 2 3 4 5 6 |
? What Firebase do you want to use? [create a new firebase] ? Name your new Firebase: dycode-fb ? What directory should be the public root? public ✔ Firebase dycode-fb has been created ✔ Public directory public has been created Firebase initialized, configuration written to firebase.json |
“dycode-fb” adalah nama app yang saya pilih, sesuaikan dengan keinginan kalian sendiri. Seharusnya firebase app baru sudah ter-create. Kita bisa pastikan dengan login ke dashboard Firebase di sini. Harusnya muncul seperti ini:
Now, you’re ready to develop your Firebase app. Good luck.